
Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia vs Yordania di Kualifikasi Piala Asia: Minggu, 12 Juni 2022
Pertandingan kedua Grup A Kualifikasi Piala 2023 menyajikan partai Timnas Indonesia vs Yordania, pada Minggu (12/6/2022) dini hari nanti. Ini merupakan laga kedua bagi Timnas Indonesia maupun Yordania di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023. Sebelumnya Timnas Indonesia berhasil mengejutkan tuan rumah Kuwait dengan mengalahkannya 1 2.
Sementara calon lawan Timnas Indonesia yakni Yordania meenang mudah dua gol tanpa balas dari Nepal. Pada matchday kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 dijadwalkan mempertemukan Timnas Indonesia vs Yordania di Jaber Al Ahmad International Stadium. Keseruan pertarungan Timnas Indonesia vs Yordania dapat disaksikan secara live Indosiar dan streaming Vidio.com, mulai pukul 02.15 WIB.
Minggu, 12 Juni 2022 Pukul 02.15 WIB Timnas Indonesia vs Yordania Timnas Indonesia dan Yordania saat ini sama sama mengoleksi 3 poin setelah melakoni pertandingan perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Dari peringkat klasemen Grup A, Yordania lebih berhak menempati posisi pertama karena mengantongi agresivitas 2 gol. Adapun pasukan Shin Tae yong menempel Yordania di tempat kedua karena hanya mengantongi agresivitas 1 gol. Selain kalah produktisivitas gol, Yordania juga lebih bagus dalam klasemen FIFA.
Tim besutan Adnan Hamad ini menduduki klasemen 91 FIFA dengan poin 1259.84. Untuk Timnas Indonesia berada jauh di bawah Yordani dengan bertengger posisi 159 dan mempunyai poin 1001.61. Terakhir dari rekor pertemuan kedua tim, Yordania telah bertanding 4 kali melawan skuat Garuda.
Hasilnya, Yordania terlalu tangguh bagi Timnas Indonesia yang selalu bertekuk lutut. 12 Februari 2004 Yordania 2 1 Indonesia (L) 27 Agustus 2011 Yordania 1 0 Indonesia (L)
31 Januari 2013 Yordania 5 0 Indonesia (L) 11 Juni 2019 Yordania 4 1 Indonesia (L)